Mahasiswa KMUTNB Kunjungi Prodi BK Unesa dalam Rangka Pertukaran Mahasiswa

bk.fip.unesa.ac.id, SURABAYA - Tiga mahasiswa dari King Mongkut's University of Technology Nort Bangkok (KMUTNB) Thailand berkunjung ke program studi Bimbingan dan Konseling, FIP Unesa pada 31 Mei 2023. Kunjungan tersebut merupakan program pertukaran mahasiswa yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran, memperluas wawasan, dan memperdalam pemahaman lintas budaya dan akademik para mahasiswa.
Foto : Mahasiswa KMUTNB dengan Dosen Prodi Bimbingan dan Konselilng Dr. Eko Darminto, M.Si.
Kedatangan mahasiswa dari KMUTNB tersebut disambut hangat oleh Koordinator program studi S1 Bimbingan dan Konseling, Evi Winingsih, S.Pd., M.Pd. beserta dosen dan mahasiswa bk lainnya. Mahasiswa KMUTNB yakni Kim, Ink, dan Khao terlihat sangat antusias dan bersemangat untuk saling bertukar sistem pendidikan antar kedua negara, budaya dan pengalaman menarik lainnya bersama dengan mahasiswa bimbingan dan konseling.
Koordinator Program Studi S1 Bimbingan dan Konseling, Evi Winingsih, S.Pd., M.Pd. menyampaikan harapannya, terkait pertukaran mahasiswa ini. "Tentu sangat bahagia dan juga berharap bahwa kegiatan ini dapat menjadi kolaborasi yang baik antara kedua institusi pendidikan Unesa dengan KMUTNB agar dapat mencapai standar internasional yang lebih tinggi, dan dapat menambah wawasan kedua belah pihak", tuturnya.